Tercatat Ada 8 TK Aisyiyah Turut Meriahkan Karnaval Budaya Se-Kecamatan Palang
15 Agustus 2018 14:04 WIB | dibaca 1005
Carnaval Budaya Nusantara dalam rangka HUT RI ke 73 Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban (Iwan)
Karnaval budaya yang menampilkan keberagaman budaya nusantara dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Ke-73 Republik Indonesia berlangsung meriah di Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Rabu (16/8/2018).
Ribuan anak-anak dari berbagai sekolah TK sekecamatan Palang tampil cantik dan gagah dengan warna warni budaya nusantara. Beragam pakaian adat nusantara yang dikenakan para peserta membuat mereka tampak bangga dan senang menjadi sorotan ribuan pasang mata di sepanjang rute karnaval yang dilalui peserta.
Karnaval budaya yang menampilkan warna warni budaya nusantara sebagai salah satu kekayaan budaya ini dipusatkan di desa Gesikharjo tepatnya di lapangan parkir Asmoroqondi, Palang. Peserta karnaval yang mempertontonkan keindahan warna budaya nusantara star dari dari lapangan parkir Asmoroqondi, melintasi jalan Tuban Lamongan, hingga akhirnya finish di balai desa Gesikharjo.
Dalam pawai karnaval ini, para peserta menggunakan berbagai pakaian adat seperti adat Minang, Papua, Jawa, Kalimantan, Bali dan pakaian adat nusantara lainnya. Meski berbeda warna kostum dan kesenian namun para peserta tampak bangga mengenakan pakaian adat nusantara. Tak heran jika banyaknya penonton di sepanjang rute karnaval yang gemas dengan penampilan cantik dan menawan para peserta kerap memancing perhatian peserta yang mengikuti karnaval.
Pun demikian dengan lembaga pendidikan yang berada di bawah naungan organisasi perempuan bernama Aisyiyah. TK Aisyiyah Bustanuk Athfal sekecamatan Palang tidak mau ketinggalan dalam iven tahunan tersebut. Mereka berlomba-lomba menyuguhkan penampilan yang terbaik bagi masyarakat yang menyaksikannya.
Tidak hanya para sisiswa-siswi, guru dan orang tua walipun tidak mau ketinggalan dalam membalut tubuhnya dengan bisana nusantara yang beragam dan elok.
Tercatat ada 8 lembaga pendidikan Aisyiyah sekecamatan Palang yang turut serta memeriahkan karnaval dalam rangka HUT RI Ke 73, yaitu TK Aisyiyah Cendoro, TK Aisyiyah Pucangan, TK Aisyiyah Leran Wetan, TK Aisyiyah Leran Kulon, TK Aisyiyah Pliwetan, TK Aisyiyah Karangagung, TK Aisyiyah Glodog dan TK Aisyiyah Panyuran.
Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Tuban, Hj. Nefi Midholifati pada group whatsapp Aisyiyah Tuban menghimbaun kepada warga Aisyiyah untuk menjadikan Agustus sebagai bulan uji ketangkasan terutama yang bekerja di amal usaha pendidikan.
"Ibu-ibu Pimpinan Cabang Se-Kabuoaten Tuban, bulan Agustus mrupkan bulan uji ketangkasan bagi kita semua terutama yang mengabdi di lembga pendidikan. Kerahkan seluruh kemampuan yang kita miliki untuk menampilkan putra putri kita di hadapan publik untuk menjadi yang terbaik."ucapnya
Ketua PDA Tuban juga berharap agar perhelatan tahunan ini dijadikan sebagai sarana untuk saling sharing antara satu lembaga pendidikan dengan yang lain untuk bisa meningkatkan mutu pendidikan.
"Semoga melalui perhelatan tersebut, menjadi sharing bagi kita smua , dengan saling sharing antara sesama kita, kita bisa saling melihat kebolehan masing-masing dan juga kita bisa melihat kekurngan Lembaga Pendidikan kita dengan demikian, kita terus brusha untuk meningkatkan mutu pendidikan. Semga Alloh meringankan beban Ibu-ibu dan meridhoinya." Harapnya
Karnaval Budaya Nusantara dalam rangka HUT RI ke 73 Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban (Iwan)
Senada dengan harapan Ketua PDA Tuban, Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Kecamatan Palang, Lilik Muyasaroh juga menyampaikan harapannya semoga Lembaga Pendidikan Aisyiyah bisa menampilkan yang terbaik. Adapun juara, serahkan kepada pihak panitia
"Semoga Lembaga Pendidikan Aisyiyah tetep bisa menampilkan yang terbaik dengan nilai-nilai Aisyiyah (agama). Untuk segenap dewan guru harus menyiapkan mentalnya dengan baik. Menang ataupun tidak, kita serahkan keputusan sepenuhnya pada dewan juri dan selalu bisa mengambil pelajaran untuk dijadikan perbaikan ke depan." Harapnya
Lanjut dia, "Semangat berkarya untuk memberi yang terbaik. Terima kasih, atas partisipasi dalam kegiatan PHBN tahun ini."
Tiap momen adalah pelajaran berhaga bagi insan befikir (ulilalbab).
Iwan Abdul Gani