'Aisyiyah

Gerakan Perempuan Muslim Berkemajuan

Berita
Percepat Penanggulangan TB, SSR Aisiyiyah TB-HIV Care Adakan Audiensi di Kecamatan Plumpang dan Rengel
20 September 2018 21:23 WIB | dibaca 767
 
Pasca melakukan training kader TB yang diikuti oleh 24 peserta yang trsebar dari 12 puskesmas di 7 kecamatan, Sub Sub Recipient (SSR) TB-HIV Care 'Aisyiyah Kabupaten Tuban bergerak cepat untuk menjembatani para kader dalam melakukan tugasnya. Dengan melakukan audiensi di 7 kecamatan yang akan menjadi daerah sasaran.
 
Untuk pertama kalinya, Aisyiya TB-HIV Care melakukan audiensi di 2 kecamatan yaitu Kecamatan Plumpang dan Rengel. Audiensi tersebut dipimpin langsung oleh ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabupaten Tuban, Hj. Neffi Mudholifati.
 
Bagi Kecamatan yang akan mendapatkan giliran untuk diadakannya audiensi berikutnya, Ketua PDA Tuban menghimbau kepada pimpinan Cabang Aisyiyah setempat agar menjadi pendamping.
 
"Dimohon kepada Ibu-ibu Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) atau yang mewakili agar apabila Team TB Care Audiensi ke Kecamatan, hendaknya mengikuti". Imbuh ketua PDA Tuban
 
Lanjut dia, "PCA yang belum sebagai berikut, Kecamatan Palang, Kecamatan Semanding, Kecamatan Jenu, Kecamatan Tambakboyo dan Kecamatan Kerek."
 
 
Dari pertemuan ini SSR TB-HIV Care, Ketua Aisyiyah Kaupaten Tuban berharap agar jalannya kader ini dapat dukungan baik secara akses maupun secara perlindungan, karena pada dasarnya para kader TB ini tugasnya adalah untuk membantu puskesmas dalam penemuan,dan pendampingan pasien Tb yg ternotifikasi secara bakteriologis.
 
Di samping itu, hasil sementara pertemuan dengan dua pamangku kekuasaan di kecamatan Rengel dan Plumpang yang dihadiri oleh unsur programer TB Puskesmas, pihak kecamatan yang diwakili oleh sekcam dan Kaur Kesejahteraan Umum, PCA,PDA, KADER, dan  SSR tersebut menelurkan beberapa kesepakatan vital salah satunya adalah dukungan penuh dari pihak kecamatan bagi kader untuk melakukan tugasnya.
 
Pihak Kecamatan juga menyampaikan rasa terimakasih kepada Aisyiyah Tuban karena  mempunyai program yang sangat bermanfaat bagi kemaslahatan umat. Pihak kecanatan sendiri berjanji akan membukan akses bagi kader guna menyebarkan informasi tentang TB ini baik melalui PKK, maupun melibatkan kader TB untuk memberikan penyuluhan di setiap event yang bisa disisipi. (Report: Khoirul Ashari)
 
Redaksi: Iwan Abdul Gani
Shared Post: